Bursa Transfer

Selangkah Lagi, Matthijs de Ligt Resmi Gabung Juventus

Jumat, 12 Juli 2019 19:05 WIB
Penulis: Elizabeth Ayudya Ratna Rininta | Editor: Isman Fadil
© Dean Mouhtaropoulos/Getty Images
Juventus dikabarkan akan segera menyelesaikan proses transfer bek Ajax Amsterdam, Matthijs de Ligt/ Dean Mouhtaropoulos/Getty Images Copyright: © Dean Mouhtaropoulos/Getty Images
Juventus dikabarkan akan segera menyelesaikan proses transfer bek Ajax Amsterdam, Matthijs de Ligt/ Dean Mouhtaropoulos/Getty Images

INDOSPORT.COM - Klub sepak bola Juventus dikabarkan akan segera menyelesaikan proses transfer bek Ajax Amsterdam, Matthijs de Ligt.

Dilansir dari laman berita olah raga, Gazzetta dello Sport, Juventus setuju untuk menaikan tawaran kepada Ajax sebesar 67 juta euro atau sekitar Rp1,1 triliun ditambah bonus.

Kapten klub asal ibukota Belanda itu akan dikontrak selama lima tahun dan mendapatkan bayaran sebesar 12 juta euro (sekitar Rp189 miliar) per musim. 

Dilaporan yang sama juga menyebutkan bahwa agen De Ligt, Mino Raiola sedang berada di Milan untuk bertemu dengan direktur teknis Juventus, Fabio Paratici. 

Kedua belah pihak disinyalir membahas tentang penyelesaian transfer pemain berusia 19 tahun tersebut. Jika berjalan lancar, Juventus akan segera meresmikan De Ligt akhir pekan ini. Si Nyonya Tua berencana untuk membawa pemain jebolan akademi sepak bola Ajax itu ikut tur pramusim klub.

Saga transfer De Ligt ini terbilang rumit di bursa transfer musim panas 2019. Pasalnya De Ligt menjadi 'barang' panas di dataran sepak bola Eropa karena penampilannya yang mengesankan bersama Ajax.

Banyak klub raksasa Eropa yang menginginkan tanda tangannya. Barcelona, Manchester United, dan Paris Saint-Germain (PSG) merupakan klub pengantre untuk mendapatkan tanda tangan De Ligt.

Hingga akhirnya Juventus yang berhasil membujuk De Ligt untuk bergabung. Kabarnya, kesepakatan ini juga ada campur tangan dari sang mega bintang Bianconeri, Cristiano Ronaldo.