Bursa Transfer

Napoli 'Mundur', PSG Langsung Ingin Bajak Pemain Real Madrid

Minggu, 14 Juli 2019 11:26 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© getty images
Paris Saint-Germain (PSG) kabarnya ingin membajak pemain Real Madrid, James Rodriguez, dari Napoli. Copyright: © getty images
Paris Saint-Germain (PSG) kabarnya ingin membajak pemain Real Madrid, James Rodriguez, dari Napoli.

INDOSPORT.COM - Paris Saint-Germain (PSG) kabarnya siap membajak pemain Real Madrid, James Rodriguez, setelah Napoli dikabarkan keberatan dengan dana yang dipatok Los Blancos.

Real Madrid memang berencana menjual Rodriguez sebagai menambah pundi-pundi uang untuk memuluskan langkah mereka mendatangkan pemain bintang Manchester United, Paul Pogba.

Napoli adalah salah satu klub yang menaruh minat terhadap Rodriguez. Akan tetapi, tampaknya mereka kesulitan untuk merekrut pemain asal Cucuta, Kolombia yang dibanderol dengan harga 42 juta euro atau sekitar Rp662 miliar itu.

Bahkan, Napoli sampai meminta pihak Los Blancos untuk menurunkan harganya, tapi belum ada respons nyata dari klub yang bermarkas di Santiago Bernabeu tersebut.

Melihat situasi ini, klub Ligue 1 Prancis, PSG, langsung mengambil langkah dengan harapan bisa membajak Rodriguez dari Napoli, seperti dilansir dari laman portal berita sepak bola Football Italia.

Jika kabar ini benar, ada kemungkinan bahwa PSG lah yang akhirnya bakal memboyong gelandang berusia 28 tahun itu. Apalagi jika mereka berhasil menjual Neymar ke Barcelona pada bursa transfer musim panas 2019.

James Rodriguez telah bermain untuk Real Madrid sejak 2014 yang lalu, tapi pada 2017-2019, ia dipinjamkan ke Bayern Munchen. Di Madrid, ia telah mencetak 36 gol dan menyumbang 40 assist dari 111 pertandingan.