Liga Indonesia

Prediksi Pertandingan Liga 1 2019 Bhayangkara FC vs Persebaya: Menanti Gol David da Silva

Kamis, 29 Agustus 2019 19:02 WIB
Penulis: Luqman Nurhadi Arunanta | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© INDOSPORT
Prediksi pertandingan Bhayangkara FC vs Persebaya Surabaya pada pekan ke-17 Shopee Liga 1 2019, Sabtu (31/08/19), di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi. Copyright: © INDOSPORT
Prediksi pertandingan Bhayangkara FC vs Persebaya Surabaya pada pekan ke-17 Shopee Liga 1 2019, Sabtu (31/08/19), di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.

INDOSPORT.COM – Berikut prediksi pertandingan Bhayangkara FC vs Persebaya Surabaya pada pekan ke-17 Shopee Liga 1 2019, Sabtu (31/08/19), di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.

Bhayangkara FC sedang dalam tren negatif usai gagal menang dalam tujuh laga terakhir. The Guardians terakhir kalah 2-3 dari Kalteng Putra, Minggu (25/08/19).

Caretaker pelatih Bhayangkara FC, Yeyen Tumena, berusaha memperbaiki sentuhan akhir anak asuhnya. Permasalahan konsentrasi juga kerap menghampiri Bhayangkara FC dengan kecolongan gol di saat sedang unggul.

“Sebenarnya kami bisa mengatasi atau meredam Kalteng Putra di babak pertama, tetapi kami sedikit lengah di babak kedua dan lawan justru bangkit," ujar Yeyen, Senin (25/08/19).

"Kami bahkan sempat unggul terlebih dulu, namun dibalas Kalteng Putra. Selebihnya kami menguasai permainan, hanya kurang gol saja. Kami akan perbaiki lagi di sisi sentuhaN akhir."

Bhayangkara FC telah resmi merekrut Paul Munster sebagai pelatih baru. Eks juru latih timnas Vanuatu berlisensi UEFA Pro itu diharapkan dapat mengakhiri rekor buruk Bhayangkara FC.

Sementara itu, Persebaya Surabaya siap memainkan striker baru rasa lama, David da Silva. Ia akan diplot di lini depan menggantikan Amido Balde yang telah resmi dicoret.

Persebaya Surabaya terancam tampil tanpa Manuchekhr Dzhalilov yang mendapatkan panggilan timnas Tajikistan jelang Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Kabar baiknya, Persebaya Surabaya sudah bisa memainkan Rachmat Irianto dan Osvaldo Haay yang sempat terkena akumulasi kartu kuning. Sementara itu, tampil atau tidaknya Aryn Williams masih tergantung proses ITC.

Secara head to head, Persebaya Surabaya belum pernah kalah dari Bhayangkara FC dalam dua pertemuan kedua tim dengan rekor sekali menang dan imbang.

Player to Watch:

Anderson Salles (Bhayangkara FC)

© Herry Ibrahim/Indosport.com
Selebrasi pemain BFC, Anderson Aparecido Salles (kedua kanan) usai mencetak gol pertama ke gawang Semen Padang pada laga perdana grup B Piala Presiden 2019 di stadion Patriot, Minggu (03/03/19). Copyright: Herry Ibrahim/Indosport.comSelebrasi pemain BFC, Anderson Aparecido Salles (kedua kanan) usai mencetak gol pertama ke gawang Semen Padang pada laga perdana grup B Piala Presiden 2019 di stadion Patriot, Minggu (03/03/19).

Persebaya Surabaya mewaspadai skema set piece atau bola mati Bhayangkara FC. Anderson Salles menjadi pemain yang paling sering mencetak gol lewat tendangan bebas.

Anderson telah mencetak 5 gol yang didominasi set piece. Selain Anderson, Flavio Beck juga punya kemampuan set piece yang sama berbahayanya.

David da Silva (Persebaya Surabaya)

© Fitra Herdian/INDOSPORT
David Da Silva saat latihan perdana di Stadion GBT, Senin (5/8/19). Copyright: Fitra Herdian/INDOSPORTDavid Da Silva saat latihan perdana di Stadion GBT, Senin (5/8/19).

David da Silva siap menjalani debut kembali di Persebaya Surabaya saat menghadapi Bhayangkara FC. Ia akan diplot sebagai striker tengah dengan skema 4-3-3.

David pernah mencetak satu gol saat Persebaya Surabaya menahan imbang tuan rumah Bhayangkara FC di pekan ke-15 Liga 1 2018.

Prediksi Susunan Pemain Bhayangkara FC vs Persebaya Surabaya:

Bhayangkara FC (4-3-3): Wahyu Tri; Putu Gede, Anderson Salles, Indra Kahfi, M. Fatchurohman; Lee Yu Jun, Nurhidayat, Flavio Beck; Dendy Sulistyawan, Herman Dzumafo, Ramiro Fergonzi

Persebaya Surabaya (4-3-3): Miswar Saputra; Abu Rizal Maulana, M. Syaifuddin, Rachmat Irianto, Novan Sasongko; Misbakus Solikin, M. Hidayat, Fandi Eko Utomo; Osvaldo Haay, David da Silva, Oktafianus Fernando

Head to Head Bhayangkara FC vs Persebaya Surabaya:

(11/07/18) Bhayangkara FC 3-3 Persebaya

(26/11/18) Persebaya 1-0 Bhayangkara FC

5 Pertandingan Terakhir Bhayangkara FC:

(25/08/19) Kalteng Putra 3-2 Bhayangkara FC

(20/08/19) Bhayangkara FC 0-0 PSIS

(16/08/19) Bhayangkara FC 0-1 Perseru Badak Lampung

(10/08/19) Persija 1-1 Bhayangkara FC

(05/08/19) Bhayangkara FC 1-1 Madura United

5 Pertandingan Terakhir Persebaya Surabaya:

(24/08/19) Persebaya 1-1 Persija

(20/08/19) Perseru Badak Lampung 1-3 Persebaya

(15/08/19) Arema FC 4-0 Persebaya

(10/08/19) Persebaya 2-2 Madura United

(02/08/19) Persebaya 1-0 Persipura

Persentase Kemenangan: Bhayangkara FC (30%), Persebaya Surabaya (30%), Imbang (40%)