Liga Indonesia

Bermarkas di Tenggarong, Jacksen Tiago Akui Persipura Rugi Besar

Minggu, 8 September 2019 17:28 WIB
Penulis: Sudjarwo | Editor: Yohanes Ishak
© Sudjarwo/INDOSPORT
Jacksen F. Tiago, pelatih Persipura Jayapura Copyright: © Sudjarwo/INDOSPORT
Jacksen F. Tiago, pelatih Persipura Jayapura

INDOSPORT.COM - Juru racik Persipura Jayapura, Jacksen F. Tiago mengakui timnya akan mengalami kerugian besar jika harus bermarkas di luar Papua, atau tepatnya di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Kutai Kartanegara untuk mengarungi putaran kedua Shopee Liga 1 2019.

Pasalnya, Jacksen menilai itu akan sangat berdampak pada psikologis dan mental pemain, yang mana Persipura akan jauh dari suporternya sendiri.

"Jadi kerugian besar pastinya, saat publik mulai mendukung kami dan prestasi tim ini sedang meningkat. Keluar dari kandang jelas akan menjadi sebuah kerugian besar," ungkap Jacksen F Tiago saat dihubungi awak redaksi berita olahraga INDOSPORT, Minggu (08/09/19).

Selain itu, Jacksen juga memikirkan konsentrasi para pemainnya yang akan sedikit terganggu karena akan berada jauh dan lama dari keluarga masing-masing.

Apalagi, kabarnya Persipura Jayapura akan menghabiskan 12 laga kandangnya di putaran kedua di Stadion Aji Imbut, Tenggarong.

"Bisa jadi anak-anak baru bisa kembali ke Papua di akhir liga nanti pada bulan desember. Karena kalau melihat padatnya jadwal, tidak mungkin akan ada jeda buat anak-anak berhubungan dengan keluarga mereka secara langsung," jelasnya.

Untuk itu, pelatih asal Brasil ini menyarankan kepada manajemen agar ada upaya untuk mengatasi permasalahan tersebut. Agar menurutnya, para pemain tetap merasa nyaman dan fokus untuk mendapatkan hasil terbaik di putaran kedua nanti.

"Itu perlu dilakukan sebuah pendekatan khusus, supaya anak-anak mampu mengatasi masalah ini secara mental dan tetap fokus untuk mencapai prestasi musim ini," tandasnya.

Sekedar mengingatkan, saat ini Persipura Jayapura berada diurutan kesembilan di klasemen sementara Shopee Liga 1 Indonesia 2019 dengan torehan 20 poin dari 14 pertandingan.