Liga Italia

Harga Gianluigi Donnarumma di AC Milan Bisa Anjlok

Kamis, 12 September 2019 23:42 WIB
Penulis: Luqman Nurhadi Arunanta | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© Getty Image
Gianluigi Donnarumma, kiper AC Milan. Copyright: © Getty Image
Gianluigi Donnarumma, kiper AC Milan.

INDOSPORT.COM - Gianluigi Donnarumma bisa mengalami penurunan harga di AC Milan pada bursa transfer musim panas 2020 tahun depan.

Donnarumma sempat dikabarkan akan meninggalkan AC Milan dan berlabuh ke Paris Saint-Germain (PSG) pada bursa transfer musim panas 2019.

Akan tetapi, Donnarumma memutuskan untuk bertahan bersama AC Milan di tengah kontraknya yang hampir habis pada tahun 2021 mendatang.

Donnarumma sejauh ini belum menandatangani kontrak baru. AC Milan masih harus berurusan dengan agen sang pemain, Mino Raiola, untuk membahas duduk perkara kontrak Donnarumma.

Laman berita olahraga SportMediaset menyebut, harga Donnarumma bisa anjlok jika tidak kunjung menandatangani kontrak baru bersama AC Milan sampai akhir musim 2019/20.

Harga kiper berusia 20 tahun itu bisa turun mencapai 30 sampai 35 juta euro (setara Rp489 miliar hingga Rp570 miliar) bahkan pada jendela transfer Januari 2020 nanti.

Hal tersebut bisa menjadi peluang bagi PSG untuk kembali menggoda Donnarumma agar meninggalkan AC Milan dengan harga lebih murah dari sebelumnya yang bisa mencapai 50 juta euro.

Donnarumma telah menjadi tulang punggung AC Milan sepanjang musim 2018/19 lalu. Ia mengemas 36 penampilan di Serie A Italia dengan catatan 13 clean sheets.