Top News

Top 5 News Rumor Eks Bintang Juventus ke Persija Hingga Hasil Malaysia Masters 2020

Rabu, 8 Januari 2020 06:40 WIB
Penulis: Subhan Wirawan | Editor: Rafif Rahedian
© Valerio Pennicino/Getty Images Europe
Top 5 News: Eks Bintang Juventus ke Persija dan Hasil Malaysia Masters Copyright: © Valerio Pennicino/Getty Images Europe
Top 5 News: Eks Bintang Juventus ke Persija dan Hasil Malaysia Masters

INDOSPORT.COM - Berikut top 5 news INDOSPORT pada Rabu (8/01/20), mulai dari rumor eks bintang Juventus yang semakin dekat gabung Persija Jakarta hingga hasil Malaysia Masters 2020.

Tiba di Jakarta, Eks Bintang Juventus Semakin Dekat ke Persija?
Persija Jakarta secara mengejutkan diisukan bakal mendatangkan eks pemain bertahan Juventus Marco Motta pada bursa transfer Liga 1 2020. 

Kabar itu muncul setelah akun media sosial Marco Motta mulai dibanjiri oleh sejumlah Jakmania. Sebagian besar dari mereka meminta Marco Motta benar-benar datang ke Jakarta.

Baca Selengkapnya:Tiba di Jakarta, Eks Bintang Juventus Semakin Dekat ke Persija?

Diincar Banyak Klub, Eks Persebaya Utamakan Persib
Imam Arief Fadillah mengaku mendapat tawaran dari beberapa tim sepak bola Liga 1 dan Liga 2 untuk mengarungi musim 2020, salah satunya dari klub Persib Bandung. 

Menurut Imam, setelah memperkuat Persebaya Surabaya pada kompetisi Liga 1 2019, beberapa tawaran masuk untuk dirinya. Hanya saja, penjaga gawang kelahiran 14 Desember 1989 ini masih menunggu kabar dari tim yang serius ingin merekrutnya.

Baca Selengkapnya: Diincar Banyak Klub, Eks Persebaya Utamakan Persib

Dua Pemain Asing Eks Liga 1 Diincar Juara AFC Cup

Dua pemain buangan Mitra Kukar dan Persela Lamongan dikabarkan telah merapat ke klub jawara AFC Cup 2015 lalu yakni Johor Darul Ta’zim (JDT). 

Dilansir dari media Malaysia, Vocketfc, dua pemain buangan Liga 1 tersebut yakni Fernando Rodriguez dan Kei Hirose.

Baca Selengkapnya: Dua Pemain Asing Eks Liga 1 Diincar Juara AFC Cup

Rekap Hasil Kualifikasi Malaysia Masters 2020: Indonesia Loloskan 2 Wakil

Berikut rekap hasil wakil Indonesia di babak kualifikasi Malaysia Masters 2020, Selasa (7/1/20) hari ini di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia. 

Dari empat wakil Indonesia yang bertanding di babak Kualifikasi Malaysia Masters 2020 hari ini, hanya ada dua wakil saja yang berhasil tembus ke babak utama dan itu berasal dari sektor tunggal dan ganda putri.

Baca selengkapnya: Rekap Hasil Kualifikasi Malaysia Masters 2020: Indonesia Loloskan 2 Wakil

Eks Persib Jadi Opsi Terbaik Pengganti Makan Konate di Arema FC
General Manager Arema FC, Ruddy Widodo mengklaim akan segera mendatangkan pemain asing baru sebagai opsi terbaik untuk menggantikan peran Makan Konate yang dilepas jelang bergulirnya Liga 1. 

Sang pemain asing incaran pun sudah berancang-ancang terbang ke Malang dari Amerika Latin. Saat ini, negosiasi tengah berlangsung dan tinggal mencapai kata deal perihal klausul kontrak.

Baca selengkapnya: Eks Persib Jadi Opsi Terbaik Pengganti Makan Konate di Arema FC