Liga Inggris

Sahari Gultom ke Timnas U-19, Ini Sosok Pelatih Kiper Sementara PSMS

Selasa, 14 Januari 2020 19:25 WIB
Penulis: Aldi Aulia Anwar | Editor: Indra Citra Sena
© Grafis: Indosport.com
Logo klub Liga 2, PSMS Medan. Copyright: © Grafis: Indosport.com
Logo klub Liga 2, PSMS Medan.

INDOSPORT.COM - Kiper PSMS Medan yang baru saja dikontrak, Muhammad Adi Satryo, saat ini tengah menjalani pemusatan latihan (TC) seleksi pemain timnas Indonesia U-19 di Cikarang. Agenda ini tak lain untuk menyambut kejuaraan Piala Asia U-19 2020.

Ternyata selain Adi, pelatih kiper PSMS, Sahari Gultom, juga ikut 'dinas' ke Cikarang dan hal ini bukan kali pertama. Sahari dan Adi Satryo juga satu kesatuan dalam skuat Piala AFF U-19 2019. TC ini dijadwalkan berlangsung sampai 19 Januari mendatang.

Dengan gabungnya Sahari Gultom ke skuat Garuda Muda, posisi pelatih kiper PSMS kosong seketika, namun belakangan digantikan sementara oleh Muhammad Halim.

Hal itu terlihat dalam sesi latihan rutin PSMS Medan di Stadion Kebun Bunga, Senin (13/1/20) petang. Halim langsung memimpin latihan kiper Herlian Arif Laksono dan Bayu Anggara.

Nama M. Halim tentu tak asing bagi PSMS, sebab ia juga pernah menjadi bagian PSMS. Ia pernah menjadi kiper PSMS semasa aktif sebagai pemain dan juga pernah menjadi pelatih kiper PSMS pada 2016.

"Saya hanya pengganti sementara Sahari Gultom di sini selama bertugas di timnas Indonesia. Mungkin hanya sepekan ini saja," kata M. Halim kepada awak media, Senin (13/1/20).

Hal itu dibenarkan Manajer PSMS, Mulyadi Simatupang. Ia menyebut eks pelatih klub Liga 3 Karo United edisi 2019 ini hanya bertugas selama Sahari Gultom dipanggil timnas Indonesia U-19 sepekan ini.

"M. Halim yang akan bertugas selama Sahari Gultom ke timnas Indonesia dan beliau yang akan mendampingi pemain dalam ajang Edy Rahmayadi Cup nanti," tandas Mulyadi.