Liga Indonesia

Bila Kompetisi Kembali Jalan, PSSI Sudah Kantongi Prosedur Kesehatan

Rabu, 3 Juni 2020 22:40 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Fajar Kristanto/INDOSPORT
Yunus Nusi, PLT Sekjen PSSI. Copyright: © Fajar Kristanto/INDOSPORT
Yunus Nusi, PLT Sekjen PSSI.

INDOSPORT.COM - PSSI mengakui sudah memiliki prosedur tetap kesehatan bila memang nanti kompetisi dilanjutkan pada September atau Oktober mendatang. Baginya protap kesehatan PSSI sudah mengadopsi banyak pihak terutama FIFA.

Diutarakan oleh Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi, bahwa PSSI memang banyak mengadopsi terkait prosedur kesehatan dari FIFA dan Kementerian Kesehatan dan Kemenpora. Bahkan nantinya protap ini siap didistribusikan kepada peserta kompetisi baik Liga 1 dan Liga 2.

"Kami sudah ada protap kesehatan COVID-19 mengadopsi arahan dari FIFA, dari Kemenkes dan Kemenpora. PSSI sudah punya, sudah dibukukan dan itu akan dibagikan kepada klub, termasuk suporter, juga untuk kepentingan timnas kita," kata Yunus lewat keterangan resmi.

Salah satu isi dalam protap tersebut adalah tes kesehatan yang dilakukan sebelum melakulan pertandingan.

"Misalnya klub away ke Samarinda, ini apabila nanti ada home dan away yah. Sampai di Samarinda saat di pesawat naik bus, lalu ke hotel, lalu rapid tes, setelah rapid tes dinyatakan aman dan memiliki rekomendasi dari tim medis itu yang ke lapangan untuk main. Salah satu contohnya ya," jelasnya.

"Jika nanti ada yang hasilnya positif, nggak bisa main dan ini harus jelas, tentu dia harus dikarantina," tambah ia.

PSSI memang berencana melanjutkan roda kompetisi Liga 1 dan Liga 2. Keputusan ini dihasilkan ketika melakukan pertemuan virtual dengan klub Liga 1 dan Liga 2.

Nantinya hasil pertemuan ini akan dibahas dalam rapat Exco. Sehingga nantinya akan disahkan oleh PSSI pasca melakukan rapat Exco ini.