Liga Inggris

Pep Guardiola Bantah Liverpool Tak Main Serius Saat Lawan Man City

Jumat, 3 Juli 2020 14:16 WIB
Penulis: Mohammad Khalid Syihabuddin | Editor: Yosef Bayu Anangga
© Chris Brunskill/GettyImages
Manajer Manchester City, Pep Guardiola, memberikan bantahannya tentang anggapan Liverpool tidak bermain serius pada pertandingan pekan ke-32 Liga Inggris. Copyright: © Chris Brunskill/GettyImages
Manajer Manchester City, Pep Guardiola, memberikan bantahannya tentang anggapan Liverpool tidak bermain serius pada pertandingan pekan ke-32 Liga Inggris.

INDOSPORT.COM - Manajer Manchester City, Pep Guardiola memberikan bantahannya tentang anggapan Liverpool tidak bermain serius pada pertandingan pekan ke-32 Liga Inggris.

Manchester City telah menunjukan performa terbaiknya saat menghadapi Liverpool pada lanjutan kompetisi Liga Inggris musim 2019/2020. The Citizens berhasil membantai The Reds dengan skor empat gol tanpa balas.

Empat gol yang dicetak oleh The Citizens dihasilkan oleh Kevin De Bruyne menit ke-25, Raheem Sterling menit ke-35, Phil Foden menit ke-45, dan satu gol bunuh diri dari pemain Liverpool, Alex Oxlade-Chamberlain, di menit ke-66.

Hasil pertandingan tersebut membuat manajer Manchester City, Pep Guardiola puas karena anak asuhnya bermain sangat bagus dalam laga tersebut. Kevin De Bruyne dan kawan-kawan berhasil menumbangkan juara Liga Inggris musim ini.

Kekalahan yang dialami Liverpool ini lantas menjadi sorotan oleh banyak pihak. Pasukan Jurgen Klopp dinilai sudah tidak serius saat bermain karena sudah memastikan gelar juara Liga Inggris musim 2019/2020 pada pekan lalu.

Namun, dugaan bahwa The Reds tidak bermain serius ini dibantah oleh manajer Manchester City, Pep Guardiola. Ia tak terima dengan anggapan yang dilontarkan itu. Menurutnya, para pemain The Reds bermain fokus dan merepotkan permainan The Citizens.

“Saya melihat betapa luar biasanya fokus mereka untuk mencoba mengalahkan kami selama pertandingan berlangsung. Tekad itulah yang membuat mereka juara Liga Inggris musim ini,” kata Pep Guardiola dilansir dari Evening Express.

Mantan pelatih Barcelona ini juga menambahkan bahwa pasukannya bermain sangat luar biasa saat melawan Liverpool. Ia pun sangat senang dengan hasil yang ia dan anak asuhnya dapatkan.

“Kami menang melawan juara musim ini. Mereka tidak datang ke sini untuk merayakan apa pun karena kami berhasil memenangkan pertandingan tersebut,” tambahnya.

Saat ini, posisi Kevin De Bruyne dan kawan-kawan masih tidak berubah yakni di peringkat kedua klasemen sementara Liga Inggris musim 2019/2020. Mereka berhasil mengumpulkan 66 poin dalam 32 pertandingan yang sudah dijalaninya.

Anak asuh Pep Guardiola  tengah fokus untuk mendapatkan trofi Piala FA di musim ini. Pada pertandingan perempat final, Manchester City berhasil mengalahkan Newcastle United dan melaju ke babak semifinal untuk bertemu dengan Arsenal.