Bursa Transfer

Batal ke Manchester United, Dembele Malah Dapat Berkah di Barcelona

Rabu, 23 September 2020 12:28 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Isman Fadil
© Tim Clayton/GettyImages
Pemain sepak bola Barcelona, Ousmane Dembele, kabarnya justru mendapat untung setelah Manchester United tak lagi berminat merekrutnya di bursa transfer 2020. Copyright: © Tim Clayton/GettyImages
Pemain sepak bola Barcelona, Ousmane Dembele, kabarnya justru mendapat untung setelah Manchester United tak lagi berminat merekrutnya di bursa transfer 2020.

INDOSPORT.COM - Pemain sepak bola Barcelona, Ousmane Dembele, kabarnya justru mendapat untung setelah Manchester United tak lagi berminat merekrutnya di bursa transfer musim panas 2020.

Selama ini, Manchester United memang sering dikaitkan dengan Ousmane Dembele. Barcelona sendiri kabarnya ingin membuang sang striker lantaran sering mengalami cedera.

Bukan hanya Setan Merah saja, tapi Dembele juga dikaitkan dengan jawara Liga Inggris yang bernama Liverpool. Namun, kabarnya Manchester United lebih unggul.

Hal itu dikarenakan mereka bersedia meminjam Dembele dengan opsi wajib beli di akhir kontrak. Bahkan, Setan Merah dikabarkan bersedia menggaji penuh Dembele selama masa pinjamannya.

Meski demikian, muncul rumor baru yang sangat mengejutkan. Melansir dari laman portal berita olahraga Sportsmole, Manchester United tiba-tiba mengurungkan niat mereka terhadap Dembele.

Hal ini dikarenakan Barcelona banting stir untuk tetap mempertahankan Dembele dalam skuat Ronald Koeman. Kenapa? Karena Dembele bisa menjadi pengganti Luis Suarez yang gabung Atletico Madrid.

Ini adalah langkah atau keputusan yang tepat. Karena, daripada susah-susah mendekati Lautaro Martinez atau Romelu Lukaku dari Inter Milan, mereka sebaiknya memanfaatkan pemain yang ada.

Jika rumor ini benar, tentu Dembele ibarat ketiban durian runtuh, dari sebelumnya ia bakal didepak, sekarang malah bisa jadi andalan Barca untuk LaLiga Spanyol 2020/21.

Apalagi, klub Catalan itu juga sedang berhemat lantaran mereka terdampak pandemi virus corona yang membuat finansial klub kacau. Mungkin mempertahankan Dembele memang keputusan terbaik.

Ousmane Dembele sendiri telah memperkuat Barcelona sejak 2017 yang lalu. Bersama raksasa sepak bola Liga Spanyol tersebut, ia hanya mampu mencetak 19 gol dan 17 assists dari 74 penampilan.