In-depth

Samai Rekor Batistuta di AS Roma, Chelsea Menyesal Lepas Abraham?

Jumat, 18 Maret 2022 10:05 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© REUTERS/Alberto Lingria
Tammy Abraham berhasil menyamai rekor Gabriel Batistuta di AS Roma. Apakah kenyataan ini kian membuat Chelsea menyesal? Copyright: © REUTERS/Alberto Lingria
Tammy Abraham berhasil menyamai rekor Gabriel Batistuta di AS Roma. Apakah kenyataan ini kian membuat Chelsea menyesal?

INDOSPORT.COM – Tammy Abraham berhasil menyamai rekor Gabriel Batistuta di AS Roma. Apakah kenyataan ini kian membuat Chelsea menyesal?

Tammy Abraham berhasil menyamai rekor Gabriel Batistuta dan bahkan Vincenzo Montella dengan mencetak 21 gol di musim debutnya usai membawa AS Roma menyingkirkan Vitesse Arnhem di ajang Liga Konferensi Eropa, Jumat (18/03/22).

Dalam laga yang berlangsung di Stadion Olimpico itu, AS Roma bermain imbang 1-1 dengan Vitesse usai gol Maximilian Wittek di menit ke-62, mampu dibalas oleh Abraham di menit ke-90.

Hasil seri itu cukup untuk membuat AS Roma melangkah ke babak perempat final Liga Konferensi Eropa. Karenanya, nama pemain berusia 24 tahun itu pun dipuja-puja.

Terlebih, golnya ke gawang Vitesse itu merupakan gol ke-21 nya bersama AS Roma di segala ajang, yang membuat pemain berusia 24 tahun itu menyamai rekor Batistuta dan Montella.

Keberhasilan Abraham menyamai rekor dua penyerang legendaris AS Roma itu berbanding terbalik dengan nasib mantan timnya, Chelsea bersama bomber termahalnya, Romelu Lukaku.

Chelsea memilih mendatangkan Lukaku dengan harga 115 juta euro sebagai pengganti Abraham yang hijrah ke AS Roma dengan mahar 40 juta euro saja.

Perbedaan harga tiga kali lipat itu tak berbanding lurus dengan performa Lukaku. Bila dibandingkan, pemain asal Belgia ini baru mencetak 11 gol dari 33 laga dan Abraham telah mencetak 21 gol dari 39 laga.

Dengan kenyataan ini, apakah Chelsea menyesal melepas Tammy Abraham ke AS Roma?