Liga Indonesia

Liga 1: Pemain Asing asal Serbia Gabung Latihan Barito Putera, Resmi Merapat?

Selasa, 24 Mei 2022 08:20 WIB
Penulis: Martini | Editor: Prio Hari Kristanto
© Dok. Dejan Antonic
Stefan Antonic berlatih bersama klub raksasa Serbia, Red Star Belgrade. Copyright: © Dok. Dejan Antonic
Stefan Antonic berlatih bersama klub raksasa Serbia, Red Star Belgrade.
Stefan Antonic, Asing atau Lokal?

Pemain asing pertama yang sudah hadir dalam pemusatan latihan Barito Putera di Banjarmasin adalah Rafael Gomes de Oliveira alias Rafinha, pemain asal Brasil.

Sebelumnya, sudah diumumkan bahwa Rafinha adalah pemain rekrutan anyar Barito Putera untuk Liga 1 2022/23. Ia piawai bermain di posisi sayap atau gelandang.

Pemain asing kedua yang hadir dalam sesi latihan Barito Putera ialah Stefan Antonic, yang rupanya adalah anak dari Dejan Antonic.

Hanya saja, Stefan Antonic tidak hadir sebagai pemain asing, melainkan pemain lokal. Pasalnya, sang ibunda adalah warga asli Sulawesi Utara, yakni Venna Tikoalu.

Stefan Antonic nampaknya mulai tertarik untuk menjadi WNI. Sebab, beberapa waktu lalu, namanya pernah masuk daftar peserta TC Timnas Indonesia U-19, tahun 2020 lalu.

Sayangnya, TC tersebut harus dibatalkan karena pandemi Covid-19. Entah kenapa, Stefan justru terlihat bergabung dalam agenda latihan Timnas Hongkong U-23.

Pro kontra mengenai status Stefan masih terus berlanjut. Apakah ia memilih jadi WNI, warga negara Serbia, atau justru Hongkong yang sudah memberi kesempatan padanya.

Jika melihat Stefan Antonic bergabung dalam latihan Barito Putera, nampaknya ia sedikit lebih dekat dengan darah Indonesia.

Kemungkinan lainnya, bisa saja Stefan Antonic tidak dikontrak oleh Barito Putera, dan pesepak bola 21 tahun itu hanya ikut 'nebeng' dalam latihan Laskar Antasari.