Bursa Transfer

Lupakan Jude Bellingham, Liverpool Incar ‘The Next’ Luka Modric

Selasa, 5 Juli 2022 14:58 WIB
Penulis: Antonius Wahyu Indrajati | Editor: Juni Adi
© REUTERS/Juan Medina
Luka Modric melepaskan tembakan di laga Real Madrid vs Granada (07/02/22). (Foto: REUTERS/Juan Medina) Copyright: © REUTERS/Juan Medina
Luka Modric melepaskan tembakan di laga Real Madrid vs Granada (07/02/22). (Foto: REUTERS/Juan Medina)
‘The Next’ Luka Modric dari Kroasia, Luka Sucic

Liverpool saat ini terus mencari pemain-pemain muda guna menggantikan Jordan Henderson di lini tengah.

Meskipun mereka sejatinya sudah mendatangkan beberapa pemain seperti Darwin Nunez, Fabio Carvalho, dan Calvin Ramsay.

Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp menyadari bahwa dengan bergabungnya pemain muda ke dalam skuat mampu untuk mendukung tim dalam memperebutkan Liga Inggris dan Liga Champions.

Saat ini mereka dikabarkan sedang memantau beberapa gelandang kelas atas seperti, Gavi, Aurelien Tchouameni, dan Marco Asensio.

Namun dari semua nama tadi, Klopp lebih menaruh harapan besar agar Liverpool mau mendatangkan Jude Bellingham.

Terlepas dari minat tersebut, kepindahan Jude Bellingham diyakini baru bisa terlaksana paling cepat pada musim berikutnya.

Tapi, kini minat mereka kepada Jude Bellingham sedikit mereda karena Liverpool dikabarkan telah menemukan sosok gelandang asal Kroasia, Luka Sucic.

Melansir dari Goal International, Liverpool percaya bahwa Luka Sucic bakal menjadi pemain dengan prospek elit dengan nilai pemain tak kurang dari 18 juta poundsterling.

Pemandu bakat sepak bola Jacek Kulig, mengungkapkan bahwa Luka Sucic memiliki permainan yang ‘enak untuk ditonton’.

Selain itu, saat ia bermain di RB Salzburg, ia berhasil mencetak 11 gol dan mencatatkan lima assist sebagai seorang gelandang.

Bahkan, pemain berusia 19 tahun juga memiliki nilai 7,16 di Liga Austria saat ia berhasil membawa RB Salzburg memenangkan Bundesliga Austria.