Liga Inggris

Jurgen Klopp Tunjuk Kambing Hitam Usai Liverpool Dicukur Manchester United, Siapa?

Selasa, 23 Agustus 2022 16:55 WIB
Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama | Editor: Indra Citra Sena
© REUTERS/Phil Noble
Para pemain Liverpool tertunduk lesu usai gawangnya dibobol Manchester United (23/08/22). (Foto: REUTERS/Phil Noble) Copyright: © REUTERS/Phil Noble
Para pemain Liverpool tertunduk lesu usai gawangnya dibobol Manchester United (23/08/22). (Foto: REUTERS/Phil Noble)
Umbar Alasan Lagi

"Habisnya waktu membuat kami terpaksa menyerah 2-1. Jamnya terus berdetik tanpa ada banyak bola untuk dimainkan,"

"Walau kalah namun Liverpool tampil lebih baik. Harusnya kami bisa menang. Mungkin ini terdengar konyol tapi memang begitu adanya," tambahnya lagi.

Jurgen Klopp saat ini berada dalam sorotan tajam usai dari tiga pekan Liga Inggris hanya ada dua poin yang dikantongi Liverpool.

Kini runner-up musim lalu tersebut masih terjebak di urutan ke-16 klasemen sementara dengan gap satu poin dari tim di zona degradasi.

Sementara itu Manchester United malah mendapatkan angin segar. Mereka akhirnya memutus rantai kekalahan dengan menundukkan rival terbesar.

Kini Manchester Merah meroket dari dasar tabel menuju tangga ke-14. Motivasi yang awalnya jeblok diyakini mulai pulih di antara anak-anak asuh Erik ten Hag.

Menarik untuk disimak bagaiaman kedua klub akan merespon hasil pekan ini kala pekan berikutnya dimainkan pada Sabtu (27/08/22) mendatang.

Manchester United dijadwalkan berjumpa dengan Southampton sementara Liverpool menjamu Bournemouth yang merupakan kesebelasan promosi.

Kemenangan adalah harga mati yang harus diraih oleh Jurgen Klopp jika tidak mau mengeluarkan alasan konyol lagi pasca laga seperti di tiga pertandingan Liga Inggris sejauh ini.