In-depth

5 Calon Peraih Sepatu Emas Piala Dunia 2022, Tanpa Messi dan Ronaldo

Selasa, 4 Oktober 2022 23:17 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Majid Asgaripour/WANA (West Asia News Agency) via REUTERS
Trofi Piala Dunia. Foto: Majid Asgaripour/WANA (West Asia News Agency) via REUTERS. Copyright: © Majid Asgaripour/WANA (West Asia News Agency) via REUTERS
Trofi Piala Dunia. Foto: Majid Asgaripour/WANA (West Asia News Agency) via REUTERS.
Karim Benzema dan Kylian Mbappe

Karim Benzema

Nampaknya nama yang tidak boleh tertinggal apabila membahas kandidat peraih Golden Boot Piala Dunia 2022.

Seperti diketahui, pemain yang satu ini baru saja mencatatkan musim yang gemilang pada 2021-2022 lalu.

Tidak hanya pujian, hasil nyata berupa trofi pun berhasil ia raih dengan menjuarai Liga Spanyol dan Liga Champions. Sebanyak 40 gol berhasil ia sarangkan untuk klub yang dibelanya, Real Madrid.

Sempat absen membela Timnas Prancis selama kurang lebih lima tahun, Karim Benzema nampaknya kembali pada saat yang tepat.

Ketika penampilannya sedang on fire dengan grafik yang menanjak, Didier Deschamps pun memberi kesempatan pemainnya tersebut untuk bergabung lagi ke skuad Les Blues.

Ia bahkan tampil mengancam saat bermain di Euro 2020 tahun lalu. Pentolan Real Madrid ini akan sangat berbahaya di depan gawang apabila mendapat ruang yang cukup untuk melesatkan tembakan.

Sekarang dengan naluri mencetak gol yang sangat tajam, Karim Benzema pun menjelma sebagai salah satu kandidat Golden Boot Piala Dunia 2022 Qatar yang patut diperhitungkan.

Kylian Mbappe

Apabila Lionel Messi sudah dipastikan masuk kandidat favorit peraih Golden Boot alias Sepatu Emas Piala Dunia 2022, rekan setimnya yakni Kylian Mbappe nampaknya tidak akan ketinggalan.

Penampilan perdananya di Piala Dunia saat beraksi di Rusia 2018 lalu terbilang cukup impresif dan bukan tidak mungkin ia akan meningkatkannya lagi tahun ini.

Di final Rusia 2018, bintang muda Paris Saint-Germain (PSG) ini pun mencetak gol yang menjadikan dirinya goalscorer termuda kedua sepanjang sejarah Piala Dunia setelah Pele.