Liga Inggris

Gagal Adaptasi di Liverpool, Cody Gakpo Mulai Terancam di Timnas Belanda

Kamis, 9 Februari 2023 07:48 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Juni Adi
© REUTERS/Phil Noble
Cody Gakpo saat melakoni debut bagi Liverpool di ajang Piala FA 2022/23 kontra Wolves (08/01/23). (Foto: REUTERS/Phil Noble) Copyright: © REUTERS/Phil Noble
Cody Gakpo saat melakoni debut bagi Liverpool di ajang Piala FA 2022/23 kontra Wolves (08/01/23). (Foto: REUTERS/Phil Noble)

INDOSPORT.COM – Pelatih timnas Belanda, Ronald Koeman merasa bahwa Cody Gakpo sudah membuat keputusan yang salah usai memutuskan hengkang ke Liverpool.

Bintang timnas Belanda, Cody Gakpo tiba di Liverpool di bursa transfer Januari 2023 dari klub Liga Belanda, PSV Eindhoven.

Langkah Gakpo bergabung ke Liverpool usai tampil bagus di Piala Dunia 2022 bersama dengan timnas Belanda.

Hanya saja, penyerang yang satu ini gagal beradaptasi bersama dengan The Reds dan kesulitan untuk bermain sebagai false nine.

Memang, belum ada dampak yang diberikan oleh Cody Gakpo selepas sampai ke Liverpool di bursa transfer Januari 2023 lalu.

Hanya saja, penampilan Cody Gakpo di Liverpool belakangan jadi perhatian pelatih timnas Belanda, Ronald Koeman.

Koeman yang baru saja mengambil alih kursi pelatih timnas Belanda dari Louis van Gaal menyebut bahwa kepindaham Gakpo merupakan pilihan yang salah.

Eks pelatih Barcelona ini menyebut bahwa Gakpo tak hengkang di waktu yang tepat untuk sang pemain karena performa klub yang buruk di Liga Inggris.

“Gakpo datang ke Liverpool dalam kondisi tim yang kurang baik. Jika Anda tak bisa mencetak gol atau tak memberikan kontribusi untuk tim, semua laga akan berjalan sulit,” ujar Koeman.

“Khususnya untuk pemain muda, Jika seseorang sudah berusia 28 tahun dengan pengalaman, tentu ini akan berbeda,” imbuh Koeman.