Liga Italia

3 Pemain Baru AC Milan Malah Dapat Berkah Usai Dibantai Inter di Liga Italia

Senin, 18 September 2023 09:50 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Subhan Wirawan
© acmilan
Kekalahan 5-1 dari Inter Milan pada pertandingan derby di Liga Italia kemarin rupanya menjadi berkah bagi tiga pemain baru AC Milan. (Foto: acmilan) Copyright: © acmilan
Kekalahan 5-1 dari Inter Milan pada pertandingan derby di Liga Italia kemarin rupanya menjadi berkah bagi tiga pemain baru AC Milan. (Foto: acmilan)

INDOSPORT.COM - Kekalahan 5-1 dari Inter Milan pada pertandingan derby di Liga Italia kemarin rupanya menjadi berkah bagi tiga pemain baru AC Milan.

Melansir dari Calciomercato.com, ketiga pemain baru AC Milan yang dimaksud adalah Samuel Chukwueze, Yunus Musah, dan Noah Okafor.

Seperti diketahui, AC Milan bakal mengarungi jadwal padat setelah Derby della Madonnina, yakni enam pertandingan dalam dua pekan mendatang.

Jadwal padat tersebut akan dibuka dengan AC Milan menghadapi Newcastle United pada matchday pertama fase grup Liga Champions 2023-2024 di San Siro pada Selasa (19/08/23).

Nah, pelatih AC Milan, Stefano Pioli, diyakini bakal sering merotasi para pemainnya. Bukan tidak mungkin, 10 pemain anyar Rossoneri juga kebagian jatah main.

Namun, Chukwueze, Musah dan Okafor tampaknya akan lebih sering dimainkan dibandingkan pemain baru lainnya berkat penampilan apiknya saat dikalahkan Inter Milan.

Winger asal Nigeria, Samuel Chukwueze, tampil di derby Milan menggantikan Christian Pulisic di sayap kanan pada menit ke-56.

Chukwueze memang gagal mencetak gol dalam empat pertandingan perdana AC Milan, namun dia tampil menjanjikan kontra Inter Milan berkat akurasi 100 persen umpan.

Sementara Yunus Musah tampil menggantikan pemain anyar AC Milan lain, yakni Ruben Loftus-Cheek sebagai gelandang serang.

Hampir sama dengan Chukwueze, akurasi umpan Yunus Musah mencapai 80 persen dengan 8 sentuhan selama 10 menit penampilannya.