Liga Italia

Lautaro Martinez Bikin Mingkem Haters usai Borong 4 Gol di Laga Salernitana vs Inter Milan

Minggu, 1 Oktober 2023 08:05 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Prio Hari Kristanto
© Reuters/Albert Gea
Lautaro Martinez, raja gol sementara Serie A Italia 2023/24 Copyright: © Reuters/Albert Gea
Lautaro Martinez, raja gol sementara Serie A Italia 2023/24
Lautaro Martinez Raja Top Skor Liga Italia

Dengan mencetak empat gol di laga Salernitana vs Inter Milan, Lautaro Martinez berhasil mengamankan posisinya di puncak klasemen Top Skor.

Lautaro sukses mengumpulkan sembilan gol di kancah domestik musim ini, dengan pertandingan lawan Salernitana menjadi torehan terbanyaknya dalam satu laga.

Victor Osimhen dari Napoli menempati peringkat dua. Namun, sang bintang yang tengah dikaitkan dengan Real Madrid dan Chelsea itu baru mencetak lima gol.

Sehingga, tampaknya akan sangat sulit bagi Osimhen untuk bisa menggeser dominasi Lautaro sebagai raja gol Serie A Italia 2023/24.

Di posisi tiga, banyak pemain yang tergabung ke dalamnya. Mereka seperti Dusan Vlahovic, Federico Chiesa, Olivier Giroud, Domenico Berardi, dan Andrea Pinamonti.

Posisi tersebut diisi dengan empat gol saja. Jadi, bisa dilihat betapa hebatnya Lautaro Martinez musim ini dengan sembilan gol.

Untuk klasemen assist, Inter Milan lagi-lagi menjadi raja. Marcus Thuram berhasil memuncaki klasemen dengan torehan empat assist.

Di posisi berikutnya, Federico Dimarco, Olivier Giroud, Rafael Leao, Marten de Roon dan lain-lain baru mengoleksi tiga assist.

Meski tampaknya luar biasa, tapi posisi Inter Milan di klasemen Serie A Italia 2023/24 masih belum aman. Sebab, mereka punya poin sama dengan AC Milan di posisi dua.