Bursa Transfer

Pernah Dibuang Juventus, Bintang Romania Kini Jadi Rebutan AC Milan dan Man United

Jumat, 1 Desember 2023 12:17 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Subhan Wirawan
© Daniele Badolato-Juventus FC/Getty Images)
Klub Liga Italia (Serie A), AC Milan, dan Manchester United sedang rebutan Radu Dragusin yang pernah dibuang Juventus di bursa transfer silam. Copyright: © Daniele Badolato-Juventus FC/Getty Images)
Klub Liga Italia (Serie A), AC Milan, dan Manchester United sedang rebutan Radu Dragusin yang pernah dibuang Juventus di bursa transfer silam.

INDOSPORT.COM - Klub Liga Italia (Serie A), AC Milan, dan Manchester United sedang rebutan Radu Dragusin yang pernah dibuang Juventus di bursa transfer silam.

Akademi Juventus pernah menelurkan bek muda kelahiran Romania yang bernama Radu Dragusin pada 2018 yang lalu.

Meski demikian, ia hanya diberi kesempatan main empat kali saja, dan pada 2023, Juventus resmi melepasnya ke Genoa.

Bersama Genoa, bek berusia 21 tahun itu menjadi andalan Alberto Gilardino. Musim ini, ia sudah dimainkan 15 kali.

Dengan kepercayaan dari Gilardino, Dragusin pun tampil memukau. Akhirnya, sepak terjangnya ini menarik minat AC Milan dan Manchester United.

ProSport melaporkan bahwa Manchester United sudah mengambil langkah terlebih dahulu, yakni melakukan diskusi dengan pihak Genoa.

Manchester United atau Setan Merah memang sedang membutuhkan bek tengah baru untuk menggantikan Raphael Varane atau Harry Maguire.

Di sisi lain, AC Milan juga sedang krisis bek tengah. Saat ini, Malick Thiaw, Pierre Kalulu, Simon Kjaer, Marco Pellegrino, dan Mattia Caldara sedang cedera.

Hal ini membuat Milan hanya memiliki Fikayo Tomori sebagai satu-satunya bek tengah murni yang masih fit dalam skuad Stefano Pioli.

Meski demikian, Milan atau Rossoneri malah belum bergerak sama sekali untuk mendekati Radu Dragusin. Hal ini disebabkan mereka masih punya alternatif yang lain.