Peristiwa Masa Lampau

Aksi di Manila, Duel Terbaik Dua Petinju Terhebat di Dunia

Jumat, 7 Oktober 2016 14:00 WIB
Editor: Rizky Pratama Putra
 Copyright:

Hari pertama di bulan Oktober, 41 tahun yang lalu. Manila, Filipina tiba-tiba menjadi sorotan dari jutaan mata dunia.

Hari bersejarah akan dimulai pada pukul 10 malam, waktu setempat. Saat itulah bel tanda dimulainya ronde pertama dari duel dua petinju terhebat dunia akan dimulai.

Araneta Coliseum Manila akan menjadi saksi bagaimana dua pria sejati saling bertarung di tengah ring. Meski keduanya sudah tidak lagi berada di masa kejayaan, namun laga ini tetap dianggap sebagai salah satu duel bergengsi yang tak boleh luput disaksikan.

Boleh jadi karena ketatnya persaingan keduanya di dunia tinju kala itu. Frazier dan Ali adalah gambaran persaingan dua pria tangguh di ring tinju dunia.

Laga di Manila merupakan kali ketiga keduanya bertemu. Hal inilah yang disinyalir jutaan pecinta tinju dunia akan membuatnya semakin seru.

Apalagi laga ini dipastikan sebagai penutup dari pertarungan keduanya di atas ring. Ali dan Frazier sebelumnya telah dua kali bertemu.

Pertemuan pertamuan pertama terjadi di Madison Square Garden, New York, Amerika Serikat pada tahun 1971. Saat itu, Smokin' Joe, julukan Joe Frazier mampu mengandaskan Ali di menit ke-15.

Kekalahan ini menjadi kekalahan pertama Ali dalam kariernya. Bunga dendam pun mulai merekah di dada Ali.

Tiga tahun berselang, Ali kembali menantang Frazier dalam sebuah laga mempertahankan gelar. Laga ini kembali dilakukan di tempat yang sama dengan lokasi di mana Ali kalah.

Tapi hasil akhir berbeda. Kali ini Ali sukses mengandaskan lawannya melalui kemenangan angka.

Fakta dari dua pertandingan sebelumnya menjadi bumbu sedap dari pertarungan yang dikenal dengan 'Thrilla in Manila' ini. Sebuah laga brutal di atas ring yang disaksikan jutaan pasang mata sebagai laga abad ini.

Bagaimana horornya pertarungan keduanya di atas ring, berikut ulasan dari tim INDOSPORT:

159