Sempat Kolaps Saat Tarung, Petinju Muda Asal Yordania Meninggal Dunia

Rabu, 28 April 2021 13:16 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Imago/PA Images
Petinju muda asal Yordania, Rashed Al-Swaisat, meninggal usai tarung. Copyright: © Imago/PA Images
Petinju muda asal Yordania, Rashed Al-Swaisat, meninggal usai tarung.

INDOSPORT.COM – Kabar duka datang dari dunia tinju setelah petinju muda asal Yordania, Rashed Al-Swaisat, meninggal dunia setelah sempat kolaps saat bertarung di atas ring tinju.

Momen tersebut terjadi saat pertarungan antara Rashed Al-Swaisat vs Anton Winogradow, petinju asal Polandia di ajang International Boxing Association (AIBA) Youth World Boxing Championships, 16 April lalu.

Awalnya, duel tinju yang digelar di Polandia itu berlangsung seperti biasa. Namun kejadian mengerikan mulai terjadi lantaran Rashed Al-Swaisat pingsan di ronde ketiga saat melawan Anton Winogradow.

Melansir dari laman berita olahraga RT Sports, petinju berusia 19 tahun itu pun langsung di bawa ke rumah sakit di Czarnow, dan dinyatakan menderita cedera otak serius serta harus segera menjalani proses operasi.

Akan tetapi, setelah berjuang selama 10 hari, Rashed Al-Swaisat akhirnya tak mampu bertahan dan tim dokter mengumumkan sang petinju telah meninggal dunia.

Menurut laporan yang beredar, sebenarnya petinju asal Yordania itu sudah kalah di dua ronde awal, namun karena masih merasa sanggup bertahan ia pun melanjutkan perjuangannya hingga akhirnya mengalami kolaps di ronde ketiga.

Belum diketahui lebih lanjut apakah cedera otak seriusnya telah didapatkan sejak dua ronde pembuka atau memang langsung terjadi di ronde ketiga.