NBA

3 Pebasket 'Mungil' yang Menggebrak Panggung NBA

Kamis, 17 November 2016 17:15 WIB
Editor: Gerry Anugrah Putra
 Copyright:
Isaiah Thomas (175cm)

Isaiah Thomas bisa dibilang menjadi pemain terpendek yang aktif pada kompetisi NBA saat ini. Pebasket berusia 27 tahun tersebut hanya memiliki tinggi badan 175 sentimeter. 

Walapun bertubuh sangat mungil untuk ukuran pemain NBA, namun Thomas berhasil menjadi andalan Boston Celtics selama dua musim terakhir. Dirinya dipercaya oleh pelatih Celtics, Brad Stevens sebagai pemain utama untuk meraup poin.

Thomas awalnya diprediksi tidak akan bertahan lama di NBA. Selain karena dirinya menjadi pilihan ke-60 alias terakhir pada NBA Draft tahun 2011, posturnya yang sangat pendek menjadi keraguan untuk bisa bersaing di kompetisi NBA.

Namun, Thomas bisa menjawab keraguan tersebut dengan perjuangannya selama lima tahun sejak hanya penghangat bangku cadangan hingga kini menjadi pemain utama di setiap laga Boston Celtics.

Thomas mengawali karier di Sacramento Kings selama tiga tahun sejak 2011 hingga 2014. Selama tiga musim membela Kings, Thomas jarang dipercaya menjadi starter oleh tim pertamanya di NBA itu.

Keadaan mulai berubah ketika dirinya ditukar ke Phoenix Suns. Dalam beberapa laga Suns, Thomas kerap dijadikan starter oleh Suns untuk mendampingi Goran Dragic untuk posisi backourt

Namun kariernya bersama Suns tidak bertahan lama. Pada Februari 2015, Suns melakukan revolusi besar-besaran pada skuat intinya dengan men-trade Thomas menuju Boston Celtics. Bisa dibilang, penukarannya ke Celtics menjadi awal mula dirinya diperhitungkan sebagai pemain berkualitas di NBA.

Di musim pertamanya bersama Celtics, dirinya hanya dijadikan sebagai 'sixth man' alias pemain cadangan utama di setiap laganya. Namun di musim kedua, dirinya mengunci satu posisi starter sebagai penghuni poin guard utama Celtics. 

Perjuangannya menembus posisi starter berbuah hasil, pada musim lalu, dirinya terpilih untuk ambil bagian pada laga All-Stars NBA. Thomas menjadi pemain dengan draft pilihan terendah yang pernah bermain di All-Stars Game sejak 1989. Dirinya juga tercatat sebagai pemain kesembilan dengan postur di bawah 180 sentimeter yang tampil di laga All-Stars.

Kini, Thomas menjadi salah satu pemain NBA dengan torehan rata-rata poin terbanyak di setiap laganya. Dirinya menempati peringkat 8 untuk urusan mencetak poin dengan torehan 26,9 poin per pertandingan. Berdasarkan catatan dari NBA, Thomas lebih produktif dibanding LeBron James, DeMarcus Cousins hingga Carmelo Anthony untuk urusan mencetak angka.

Pada dua laga terakhir, Thomas tampil trengginas dengan dua kali mencetak angka di atas 30, yakni 37 dan 30 poin. 

Walaupun bertubuh mungil, Thomas tidak pernah takut untuk berduel dengan pemain yang lebih besar darinya. Pebasket yang tubuhnya penuh dengan tato ini dikenal sebagai pemain yang kerap melakukan drive ke pertahanan lawan untuk mencetak poin. Selain drive, keunggulan Thomas yang lainnya ialah tembakan tiga angka serta lay-up nya yang akurat.
 
Berikut torehan penghargaan Isaiah Thomas sejak 2011-2016

NBA All-Star (2016)
NBA All-Rookie Second Team (2012)

Kandidat pebasket 'pendek' lainnya: Nate Robinson (173cm) dan Ty Lawson (180cm)

113