Klub Baseball Amerika Buat LeBron James Mengamuk, Kenapa?

Rabu, 19 Februari 2020 17:46 WIB
Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Steve Dykes/GettyImages
Ekspresi kekecewaan dari pemain megabintang basket NBA, LA Lakers, LeBron James. Copyright: © Steve Dykes/GettyImages
Ekspresi kekecewaan dari pemain megabintang basket NBA, LA Lakers, LeBron James.

INDOSPORT.COM – Pemain NBA LA Lakers, LeBron James meminta Major League Baseball (MLB) untuk meyelidiki kecurangan yang dilakukan pemain Houston Astros.

Pada Januari 2020, MLB mengungkapkan bahwa Astros secara ilegal menggunakan kamera untuk mencuri kode dari penangkap ke pelempar lawan selama musim 2017.

Namun, dari pengungkapan tersebut, belum ada pemain dari Astros yang dihukum. Bahkan status gelar juara yang diraih Astros juga tidak ada tanda-tanda akan dicabut.

Beberapa pemain dari tim lain di MLB telah mengkritik Houston Astros karena kecurangan yang mereka buat. MLB sendiri sudah menangani kasus Astros, dan sedang diselidiki terkait kecurangan yang dilakukan.

Kondisi tersebut membuat banyak orang kecewa, tidak terkecuali atlet dari luar dunia baseball, seperti LeBron James.

"Dengar, saya tahu saya tidak bermain bisbol, tetapi saya berkecimpung di dunia olahraga. Jadi jika seseorang menipu untuk memenangkan gelar, saya jelas akan marah’," tulis pemain LA Lakers LeBron James di laman Twitter pribadinya.

Tak berhenti di situ, LeBron James  juga mengatakan kepada Komisaris MLB Rob Manfred agar tidak menutup mata dan telinga terkait masalah dalam turnamen baseball tersebut.

"Cobalah untuk mendengar langsung dari para pemain yang merasa jijik, marah, terluka, dan kecewa dengan kejadian tersebut," pungkas LeBron.

Astros sendiri sudah didenda 5 juta USD atau setara dengan Rp68 miliar, yang merupakan jumlah tertinggi yang diizinkan. Mereka juga kehilangan draft pilihan putaran pertama dan kedua untuk tahun 2020 dan 2021 dalam  turnamen tersebut.

Penulis: Tesa Yohana.