Jadwal IBL 2022 Hari Ini: Satya Wacana Tantang Satria Muda, Bali United Hadapi Lawan Berat

Jumat, 25 Maret 2022 08:15 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© iblindonesia.com
Berikut jadwal pertandingan IBL 2022 hari ini, Jumat (25/03/22) di mana Satya Wacana akan menantang Satria Muda dan Bali United hadapi lawan berat. Copyright: © iblindonesia.com
Berikut jadwal pertandingan IBL 2022 hari ini, Jumat (25/03/22) di mana Satya Wacana akan menantang Satria Muda dan Bali United hadapi lawan berat.

INDOSPORT.COM – Berikut jadwal pertandingan IBL 2022 hari ini, Jumat (25/03/22) di mana Satya Wacana akan menantang Satria Muda dan Bali United hadapi lawan berat.

Satya Wacana akan mendapat ujian dalam usahanya finis di zona Play Off saat menantang Satria Muda dalam lanjutan IBL 2022.

Satya Wacana sendiri saat ini membutuhkan kemenangan untuk terus menjaga asa ke babak Play Off setelah duduk di tempat ke Divisi Merah.

Namun usaha Satya Wacana untuk meraih kemenangan harus menemui jalan terjal setelah Satria Muda menanti di laga lanjutan.

Terlebih di pertemuan pertama Satya Wacana harus tumbang dari Satria Muda. Tim kebanggaan Kota Salatiga ini pun akan menatap laga dengan kondisi pincang usai kalah di laga terakhirnya kontra Tangerang Hawks.

Di sisi lain, Satria Muda menatap laga ini dengan kepala tegak usai mengalahkan Bima Perkasa dengan skor 83-40.

Usai laga antara Satya Wacana vs Satria Muda, penikmat IBL akan disuguhkan laga menarik lainnya antara NSH Mountain Gold vs Bali United.

Kedua tim Divisi Putih ini akan bertanding dalam kondisi yang berbeda 180 derajat. NSH Mountain Gold telah mengantongi dua kemenangan di laga terakhir.

Sedangkan Bali United harus takluk di lima laga terakhirnya. Duel kontra NSH Mountain Gold pun menjadi duel ketiga beruntun melawan tim papan atas Divisi Putih usai Prawira Bandung dan Pelita Jaya.

Menghadapi lawan berat sekelas NSH Mountain Gold, Bali United akan mengerahkan kekuatannya demi memperbaiki posisi yang tengah terdampar di posisi ke-7 Divisi Putih.