Jelang FIBA Asia Cup, Erick Thohir Beberkan Persiapan Timnas Basket Indonesia

Sabtu, 2 April 2022 15:42 WIB
Penulis: Elizabeth Ayudya Ratna Rininta | Editor: Subhan Wirawan
© Grafis: Yuhariyanto/INDOSPORT.com
FIBA Asia Cup 2022. Copyright: © Grafis: Yuhariyanto/INDOSPORT.com
FIBA Asia Cup 2022.
Persiapan Singkat Jelang FIBA Asia Cup 2022

Tak hanya itu, Erick juga meminta para pemain untuk serius menggunakan waktu tiga bulan tersisa ini untuk mempersiapkan diri untuk FIBA Asia Cup 2022.

Terlebih, PP Perbasi sudah mendatangkan tim pelatih asal Amerika Serikat, yang secara khusus akan menangani fisik para pemain.

"Kami juga mempersiapkan tim coaching yang serius. Tidak hanya pelatih dari Serbia, tetapi juga kami mendatangkan tim pelatih dari Amerika Serikat untuk individual skill dan fisik," tutur Erick Thohir. 

"TC (pemusatan latihan) akan dimulai 4 atau 5 April. Kami tidak tanggung-tanggung selama tiga bulan semua kegiatan olahraga nasional diberhentikan demi timnas. Ini adalah komitmen klub dan liga yang rela melepas pemain untuk timnas," katanya lagi.

Sementara itu, Erick Thohir yakin Indonesia akan menjadi tuan rumah FIBA Asia Cup 2022 dengan baik. 

Hal ini mengingat pengalaman Indonesia yang pernah menggelar ajang olahraga bergengsi dengan skala internasional, seperti Asian Games dan MotoGP. 

"Kuncinya sekarang adalah persiapan timnas. Kalau persiapan penyelenggaraan, saya rasa kita sudah kelas dunia lah, sudah pernah menggelar MotoGP, Asian Games, tinggal timnas yang harus kita dorong," kata Erick Thohir.

Sementara itu, timnas basket Indonesia akan segera melakukan latih tanding atau uji coba di Australia. 

Manajer timnas basket putra Indonesia Jeremy Imanuel Santoso mengungkapkan TC akan berlangsung pada 9-24 Juni dengan agenda utama melawan 10 tim NBL1, yang merupakan liga semi-profesional Australia.

"Kami akan berangkat ke Australia untuk TC melawan 10 tim NBL1. Jadi selama 14 hari ada 10 gim," ungkap Jeremy setelah konferensi pers persiapan FIBA Asia Cup di Jakarta, Jumat (1/4/2022).

"Saya rasa intensitas dan jumlah pertandingan yang dimainkan akan membuat performa anak-anak timnas mencapai peak-nya saat FIBA Asia Cup pada 12 Juli nanti," imbuhnya.