MU Akan Juara Liga Primer Inggris bila Datangkan Pemain Ini

Selasa, 8 Agustus 2017 20:47 WIB
Penulis: Frederica | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© The Sun
Gareth Bale dikabarkan tertarik untuk bergabung ke Manchester United. Copyright: © The Sun
Gareth Bale dikabarkan tertarik untuk bergabung ke Manchester United.

Mantan pemain Timnas Inggris, Jamie Redknapp mengungkapkan bahwa Manchester United bisa memenangkan gelar Liga Primer Inggris jika berhasil mendatangkan Gareth Bale dari Real Madrid.

Dirinya menilai bahwa mantan pemain Tottenham Hotspur itu merupakan sosok yang tepat untuk bisa memperkuat skuat The Red Devils pada musim 2017/18 nantinya.

© Indosport
Jamie Redknapp. Copyright: IndosportJamie Redknapp.

"Jika hal itu benar terjadi, maka saya pikir sebaiknya memberikan trofi kepada Manchester United saat ini," tutur pria berusia 44 tahun itu, dilansir dari Metro (08/08/17).

"Tidak ada hubungannya dengan orang lain karena Gareth Bale merupakan pemain yang bagus. Dia akan memecahkan laga Liga Primer Inggris jika benar datang ke sini."

"Saya pikir, caranya bermain di dalam sebuah tim sangatlah sensasional. Hanya ada beberapa pemain yang bisa melakukan apa yang dilakukan olehnya. Dia sangat sensasional. Dia terlahir untuk Liga Primer Inggris," jelas cendekiawan Sky Sports itu.

© INDOSPORT
Jose Mourinho (tengah) dan Gareth Bale saat masih bermain untuk Tottenham Hotspur. Copyright: INDOSPORTJose Mourinho (tengah) dan Gareth Bale saat masih bermain untuk Tottenham Hotspur.

Memang, sebelumnya dikabarkan bahwa pelatih Jose Mourinho telah memasang mata pada pesepakbola berusia 28 tahun itu. Seandainya pihak Los Blancos memberikan sinyal ingin menjual sang pemain, maka Setan Merah pun akan segera mengambil langkah cepat guna mendapatkan tanda tangan sang pemain.

Ditambah lagi dengan keinginan klub jawara La Liga Spanyol 2016/17 itu untuk memboyong Kylian Mbappe ke Santiago Bernabeu Stadium. Sehingga, jika Mbappe benar-benar membela klub asuhan Zinedine Zidane itu, kemungkinan besar Bale akan dilepas oleh pihak klub.

© Robbie Jay Barratt - AMA/Getty Images
Pelatih Manchester United, Jose Mourinho. Copyright: Robbie Jay Barratt - AMA/Getty ImagesPelatih Manchester United, Jose Mourinho.

Namun, ada pula laporan dari Daily Mail yang memberitakan bahwa Mourinho tidak mau gegabah dalam melakukan langkah terkait proses transfer pesepakbola asal Wales itu. Pelatih asal Portugal itu pun menjadikan laga Piala Super Eropa sebagai indikator kemungkinan Bale bergabung ke Man United atau tidak.

“Jika Bale bermain, maka saya tidak akan berpikir untuk merekrutnya. Karena artinya, dia sudah masuk dalam rencana pelatih dan Bale juga masih mempunyai motivasi untuk tetap membela Madrid,” ucap pria berusia 54 tahun tersebut.

“Namun, jika dia tidak bermain dan tidak masuk dalam rencana klub, ditambah dengan adanya pemain anyar yang masuk dan Bale memilih untuk pergi, maka saya akan menunggunya dan siap bertarung dengan pelatih lain yang juga ingin mendapatkannya,” jelasnya.

© Matthew Ashton - AMA/Getty Images
Pemain bintang Real Madrid, Gareth Bale. Copyright: Matthew Ashton - AMA/Getty ImagesPemain bintang Real Madrid, Gareth Bale.

Bale sendiri saat ini masih terikat kontrak bersama Madrid hingga Juni 2022 mendatang. Dirinya yang sudah membela Los Merengues selama empat tahun sejak didatangkan dari Spurs pada 2013, telah menorehkan catatan 67 gol dan 51 assists dari total 150 pertandingan.

1K