Liga Inggris

Ingin Pinjam Pemainnya, Liverpool Malah 'Ditodong' Burnley

Kamis, 10 Januari 2019 15:34 WIB
Penulis: Arif Budi Setyanto | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© INDOSPORT
Bek Burnley, James Tarkowski. Copyright: © INDOSPORT
Bek Burnley, James Tarkowski.

INDOSPORT.COM - Manajer klub sepak bola Liverpool, Jurgen Klopp sedang mencari solusi untuk menghadapi krisis bek tengah yang dialami timnya.

Pasalnya Klopp hanya memiliki Virgil van Dijk sebagai satu-satunya bek tengah yang bisa dimainkan. Hal tersebut karena Dejan Lovren, Joe Gomez, dan Joel Matip harus absen lantaran cedera.

Dalam laga melawan Wolverhampton Wanderers beberapa waktu lalu, Klopp juga sempat memainkan Fabinho di posisi bek tengah karena tak ada pilihan lain lagi.

Dan hal itu sepertinya akan digunakan lagi oleh Klopp saat Liverpool berhadapan dengan Brighton and Hove Albion akhir pekan nanti dalam lanjutan Premier League.

Menurutu laporan dari portal berita olahraga Sun Sports, untuk mengatasi krisis ini Liverpool sudah bergerak dan menghubungi Burnley dengan niatan meminjam pemainnya, James Tarkowski.

Namun, Burnley sepertinya enggan meminjamkan pemain berusia 26 tahun tersebut. Malah Burnley langsung menyodorkan harga kepada Liverpool sebesar 50 juta poundsterling yang ingin meminang Tarkowski.

Harga Tarkowski sendiri telah naik pada tahun lalu karena bek itu menunjukkan performa impresif dan berhasil masuk ke skuat Inggris 2018 silam.

Ikuti Terus Perkembangan Sepak Bola Liga Inggris dan Berita Olahraga lainnya di INDOSPORT.COM