Liga Indonesia

Apes, 3 Pemain Langganan Final Piala Presiden yang Selalu Gagal Juara

Selasa, 9 April 2019 16:05 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Lanjar Wiratri
© INDOSPORT
Ilustrasi tiga pemain langganan final Piala Presiden yang delalu gagal juara Copyright: © INDOSPORT
Ilustrasi tiga pemain langganan final Piala Presiden yang delalu gagal juara

INDOSPORT.COM - Piala Presiden 2019 telah memasuki babak final dan menghadirkan banyak cerita menarik. Salah satunya, ternyata ada deretan 3 oemain yang apes atau selalu gagal juara ketika tampil langganan di pertandingan final Piala Presiden.

Piala Presiden kerap digelar sebelum kompetisi resmi berlangsung. Ajang pramusim ini perdana dihelat pada 2015 silam dan membuat Persib Bandung keluar sebagai juara. 

Lalu berlanjut pada 2017, 2018, dan kini 2019 yang mempertemukan Persebaya vs Arema FC maupun sebaliknya. Sebab final kali ini berlangsung dua leg.

Akan tetapi pada edisi-edisi sebelumnya terdapat deretan hal menarik dimana tedapat pemain yang apes karena gagal meraih juara di final Piala Presiden.

Kira-kira siapa saja pemain-pemain yang dimaksudkan tadi? Berikut sederet pesepak bola yang kurang beruntung kala tak meraih gelar juara Piala Presiden.

1. Patrich Wanggai

© Harry Ibrahim/INDOSPORT
Striker Sriwijaya FC, Patrich Wanggai (kanan) berhasil mengelabui kiper Abdul Rohim dan mencetak gol ketiga untuk timnya. Harry Ibrahim Copyright: Harry Ibrahim/INDOSPORTStriker Sriwijaya FC, Patrich Wanggai (kanan) berhasil mengelabui kiper Abdul Rohim dan mencetak gol ketiga untuk timnya. Harry Ibrahim

Pemain pertama adalah striker asal Papua Patrich Wanggai yang pernah mengalami hal apes di mana gagal mengantarkan klub yang dibelanya menjadi juara Piala Presiden.

Hal itu terjadi ketika ia membela Sriwijaya FC pada edisi 2015. Namun pada laga final, Sriwijaya FC kalah 0-2 dari Persib Bandung.

Lalu pada Piala Presiden edisi 2017, Patrich Wanggai juga kalah di laga final saat membela Borneo FC. Akan tetapi, mereka kalah telak 1-5 dari Arema FC.

2. Wawan Hendrawan

© Arib Billah/Kaltim Post
Kiper Pusamania Borneo FC, Wawan Hendrawan. Copyright: Arib Billah/Kaltim PostEks kiper Borneo FC, Wawan Hendrawan.

Pemain kedua yang sempat mengalami nasib kurang baik di partai final Piala Presiden adalah kiper Wawan Hendrawan yang dua kali gagal mengantar klub yang dibelanya juara.

Klub tersebut, yakni Borneo FC yang kalah telak dari Arema FC dengan skor 1-5 pada edisi 2017 lalu. Kemudian pada edisi 2018, Wawan Hendrawan juga gagal.

Saat itu Wawan Hendrawan membela Bali United dan dil aga final yang bersua Persija Jakarta. Namun Serdadu Tridatu kalah 0-3 dari Macan Kemayoran.

3. Asri Akbar

© ISTIMEWA
Caption Copyright: ISTIMEWAEks pemain Sriwijaya FC Asri Akbar.

Asri Akbar yang juga gagal membawa klub yang dibelanya meraih gelar juara Piala Presiden sebanyak dua kali. Hal itu terjadi saat Asri Akbar membela Sriwijaya FC pada edisi 2015.

Namun Asri Akbar gagal membawa Sriwijaya FC juara usai kalah dari Persib Bandung. Kemudian Asri Akbar yang membela Borneo FC pada edisi 2017, kembali gagal memberikan gelar juara pada Borneo FC karena kalah telak dari Arema FC di partai final.

Namun Asri Akbar memang berhasil meraih juara bersama Persija pada Piala Presiden 2018. Akan tetapi, ia tak main sama sekali di laga final berbeda dengan dua klub yang dibela sebelumnya.

Terus Ikuti Update Piala Presiden dan Berita Sepak Bola Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM.