Liga Indonesia

Iwan Bule Temui Suporter yang Ingin Luis Milla Kembali Melatih Timnas Indonesia

Senin, 11 November 2019 17:05 WIB
Penulis: Petrus Tomy Wijanarko | Editor: Indra Citra Sena
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Mochamad Iriawan alias Iwan Bule, selaku Ketua Umum PSSI, akhirnya menemui para suporter yang ingin Luis Milla kembali melatih Timnas Indonesia. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Mochamad Iriawan alias Iwan Bule, selaku Ketua Umum PSSI, akhirnya menemui para suporter yang ingin Luis Milla kembali melatih Timnas Indonesia.

INDOSPORT. COM - Mochamad Iriawan alias Iwan Bule, selaku Ketua Umum PSSI, akhirnya menemui para suporter yang ingin Luis Milla kembali melatih timnas Indonesia.

Momen tersebut terjadi di sekitar area Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (10/11/19) malam kemarin. Berdasarkan pantauan INDOSPORT, Iwan Bule yang ditemani Ratu Tisha dan Iwan Budianto, tampak berdiri di tengah kerubungan suporter Timnas Indonesia.

Iwan Bule bersama rombongannya lantas coba mendengarkan seruan suporter yang berharap PSSI mau merekrut Luis Milla lagi. Bahkan ada suporter yang dengan lantang membandingkan kualitas Luis Milla dengan juru taktik Korea Selatan, Shin Tae-yong.

"Pelatih dari Korea Selatan belum mengerti kultur di Indonesia," ujar salah satu suporter Timnas Indonesia.

Mendengar seruan seperti itu, Iwan Bule nampak menanggapi dengan tenang. Pria berusia 57 tahun tersebut tersenyum sambil menghadap ke arah suporter timnas Indonesia.

Iwan Budianto alias IB yang berada di sebelah Iwan Bule, coba memberikan jawaban. IB menyalami salah seorang suporter timnas Indonesia dan meminta agar memercayakan segala keputusan kepada Ketua Umum PSSI.

"Nanti kita lihat ya, pokoknya mau apapun itu yang mimpin ketua umum (PSSI)," ucap Iwan Bule.

Beberapa waktu belakangan, posisi pelatih timnas Indonesia memang sedang hangat diperbincangkan. Sejak Iwan Bule terpilih sebagai Ketua Umum PSSI, ada kebijakan pergantian pelatih yang akan segera diwujudkan.

Pelatih terdahulu, Simon McMemeny, dipastikan terdepak, sementara soal pengganti, ada dua kandidat kuat yang masuk ke dalam radar Iwan Bule, yakni Luis Milla dan Shin Tae-yong.