Bola Internasional

Kisah Makan Konate, dari Mentas Bersama PSPS hingga Setim Bintang Bundesliga di Timnas Mali

Minggu, 30 Mei 2021 19:05 WIB
Editor: Subhan Wirawan
 Copyright:

INDOSPORT.COM – Intip kisah mantan pesepak bola asing Liga Indonesia, Makan Konate, yang dulu sempat bermain bagi PSPS Pekanbaru hingga sekarang bakal setim dengan bintang Bundesliga Jerman di Timnas Mali.

Nama Konate sendiri belakangan memang sedang ramai dibicarakan. Jika di ranah Inggris dihebohkan dengan transfer Ibrahima Konate ke kubu Liverpool, maka di Tanah Air sosok Makan Konate yang jadi perbincangan.

Kegaduhan Konate versi fans bola Indonesia ini bukan soal transfernya ke klub besar Eropa, melainkan keberhasilan sang gelandang serang yang pernah memperkuat Persebaya dan Arema FC tersebut menembus skuad Timnas Mali.

Kabar bergabungnya Makan Konate bersama Timnas Mali disampaikan oleh akun media sosial Instagram klubnya yang mentas di Liga Super Malaysia, Terengganu FC, @officialterengganufc.

Dalam postingannya, Konate dijelaskan bakal berpeluang debut di laga Timnas Mali melawan Aljazair pada 7 Juni 2021, Kongo (11 Juni), dan Tunisia (15 Juni) dalam pertandingan persahabatan.

"Makan Konate mendapatkan panggilan dari Timnas Mali. Nantinya, Konate akan diikutsertakan dalam laga melawan Aljazair, Kongo, dan Tunisia. Selamat Konate," tulis Terengganu.

Keterangan serupa juga diberitakan laman federasi sepak bola resmi Afrika, CAFonline.com. Dalam situs tersebut, dijelaskan bahwa pelatih Mali, Mohamed Magassouba merasa kagum dengan performa Makan Konate bersama Terengganu FC sepanjang musim ini.

Selain itu, pemanggilan pemain-pemain yang mentas di luar negeri juga jadi rencana Mohamed Magassouba untuk mengetahui kekuatan Timnas Mali jelang tampil di Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Afrika.

“Seperti semua pertemuan, pertandingan ini memiliki kepentingan khusus. Kami menghadapi tim yang sangat bagus di juara Afrika Aljazair, Tunisia dan DR Kongo. Mereka memiliki pemain di klub terbaik Eropa, dan kami perlu menguji diri kami sendiri melawan musuh yang hebat,” kata Magassouba dilansir CAFOnline.com.

© cafonline.com
Makan Konate ada di Daftar Pemain Timnas Mali Copyright: cafonline.comMakan Konate ada di Daftar Pemain Timnas Mali

Selama memperkuat Terengganu FC, Makan Konate memang tampil cukup impresif. Total, dirinya sudah mencetak satu gol dari 13 pertandingan di Liga Super Malaysia musim 20/21.

Andai resmi jalani debut bersama Timnas Mali, Makan Konate pun berpotensi main bareng satu lapangan dengan beberapa bintang Eropa. Salah satunya adalah Amadou Haidara.

Gelandang berusia 23 tahun tersebut tercatat sebagai pemain inti RB Leipzig, kontestan Bundesliga Jerman musim ini. Total di musim 20/21, Amadou Haidara telah tampil sebanyak 43 kali dan mencetak 6 gol buat RB Leipzig di semua kompetisi.

Jika melihat keberhasilan Makan Konate hingga dapat panggilan Timnas Mali, sejatinya cukup membanggakan buat Indonesia terutama bagi tim-tim yang pernah diperkuat dulu sebelum hijrah ke Malaysia.