In-depth

Jurgen Klopp Bisa Hemat! Dua Wonderkid Ini Bakal Selamatkan Dompet Masa Depan Liverpool

Jumat, 7 Oktober 2022 22:03 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© REUTERS/Phil Noble
Manajer Liverpool, Jurgen Klopp. Foto: REUTERS/Phil Noble. Copyright: © REUTERS/Phil Noble
Manajer Liverpool, Jurgen Klopp. Foto: REUTERS/Phil Noble.
Para Wonderkid yang Bisa Diberdayakan Liverpool

Memiliki wonderkid-wonderkid yang bisa dibina menjadi pemain besar tentu sebuah keuntungan tersendiri bagi Liverpool.

Apalagi, jika mengingat waktu mereka masih sangat panjang di Liverpool. Bobby Clark saja tercatat baru memasuki musim keduanya setelah merapat dari Newcastle United pada 2021.

Berawal dari Birmingham City, Bobby Clark kecil akhirnya mendarat di akademi Newcastle United, tempat sang ayah dulu menimba ilmu.

Sebagai informasi, ia merupakan putra mantan gelandang The Magpies, Lee Clark, yang juga pernah memperkuat Timnas Inggris U-21 saat awal era 1990-an.

Bobby Clark dinilai sebagai pemain menyerang yang bisa beroperasi di mana saja, baik di lini depan maupun tengah.

Setelah mendapat pendidikan di Liverpool U-18, pemain kelahiran Epsom tersebut ikut rombongan tim utama yang bertanding pramusim di Asia 2022 ini.

Kemudian di level Liga Inggris, Bobby Clark sudah melakoni debut di laga kontra Bournemouth yang berakhir dengan kemenangan mengerikan Liverpool 9-0.

Kans Bobby Clark untuk mendapat tempat di tim utama kelak pun terbuka lebar, mengingat The Reds saat ini sedang mengalami masalah di lapa

Pemain yang kini berusia 17 tahun tersebut tentu sebuah aset berharga Liverpool saat ini yang bisa mereka berdayakan suatu hari nanti alih-alih berbelanja pemain baru di bursa transfer.

Kesempatannya untuk berada di tim utama bahkan sedikit lebih baik dari wonderkid satunya yang juga akan dibahas di artikel ini, Ben Doak.