Top News

Top 5 News: Investcorp Siap Comeback Selamatkan AC Milan, Alasan Man United Putus Kontrak Greenwood

Sabtu, 4 Februari 2023 08:08 WIB
Editor: Juni Adi
© REUTERS/Jennifer Lorenzini
Aksi Nicolo Fagioli di laga Cremonese vs Juventus (05/01/23). (Foto: REUTERS/Jennifer Lorenzini) Copyright: © REUTERS/Jennifer Lorenzini
Aksi Nicolo Fagioli di laga Cremonese vs Juventus (05/01/23). (Foto: REUTERS/Jennifer Lorenzini)
3 Bintang Juventus yang Bisa Dilirik AC Milan

Seperti diketahui, Federasi sepakbola Italia (FIGC) baru saja menyiapkan beberapa tuduhan baru buat Juventus usai skandal Plusvalenza yang mereka dapatkan beberapa waktu lalu.

Andai terbukti bersalah, maka La Vecchia Signora bakal menerima hukuman tambahan yakni pengurangan 20 poin, setelah pada Januari lalu sudah lebih dulu dihukum pengurangan 15.

AC Milan yang sedang membutuhkan beberapa pemain anyar, bisa coba merekrut para bintang Juventus pada bursa transfer mendatang.

Baca selengkapnya: 3 Bintang Juventus yang Bisa Dilirik AC Milan Andai Bianconeri Dihukum FIGC Lagi

Update Cedera dan Kabar Terbaru dari Rekrutan Anyar Arsenal

Arsenal akan bertandang ke Goodison Park untuk melawan Everton pada laga pekan ke-22 Liga Inggris (Premier League) 2022-2023 yang berlangsung pada, Sabtu (4/2/23) pukul 19.30 WIB.

Pada pertandingan kali ini, The Gunners memiliki peluang menang lebih besar karena Everton masih belum pulih sejak mereka memutuskan untuk memecat Frank Lampard.

Kendati demikian, meskipun sudah melepas Lampard dan menunjuk Dyche sebagai nahkoda baru, Everton diyakini masih kesulitan melawan Arsenal yang berada di puncak klasemen.

Pasalnya, Arsenal masih menjadi tim yang sulit dikalahkan meskipun sejumlah pemain mereka sedang berjuang untuk melawan cedera.

Baca selengkapnya: Update Cedera dan Kabar Terbaru dari Rekrutan Anyar Arsenal Jelang Laga Kontra Everton 

Sebelum Dapatkan Marcel Sabitzer Manchester United Dekati Bintang Real Madrid

Manchester United, baru-baru ini mendatangkan Marcel Sabitzer dari Bayern Munchen dengan status sebagai pemain pinjaman hingga akhir musim 2022/2023.

Sabitzer sendiri diproyeksi sebagai kebutuhkan darurat di lini tengah setelah Setan Merah kehilangan tiga pemain senior di sektor tersebut.

Akan tetapi, ada satu hal menarik yang datang di kubu Manchester United karena dikabarkan mengincar bintang Real Madrid, Federico Valverde, sebelum merekrut Marcel Sabitzer.

Baca selengkapnya: Manchester United Ternyata Sempat Diam-diam Lirik Bintang Real Madrid sebelum Rekrut Sabitzer