Jagokan LeBron James Raih MVP NBA, Ini Alasan Damian Lillard

Jumat, 29 Mei 2020 14:53 WIB
Penulis: Arif Budi Setyanto | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Sean Haffey/GettyImages
LeBron James, megabintang LA Lakers. Copyright: © Sean Haffey/GettyImages
LeBron James, megabintang LA Lakers.

INDOSPORT.COM - Bintang Portland Trail Blazers Damian Lillard, mengungkapkan bahwa dirinya menjagokan LeBron James untuk meraih gelar MVP NBA musim 2019/2020.

Sebelum NBA hiatus karena pandemi virus Corona, perdebatan MVP NBA musim ini sedang panas-panasnya. Dua nama yang diperdebatkan adalah LeBron James dan Giannis Antetokounmpo.

Baik LeBron James dan Giannis Antetokounmpo sama-sama tampil konsisten dan membantu timnya mendominasi di NBA. Menurut Lillard, LeBron lebih layak meraih MVP NBA dibandingkan Giannis.

Pasalnya, Lillard menilai bahwa LeBron sangat hebat karena mampu membantu LA Lakers tampil konsisten sepanjang musim, meski usianya sudah 35 tahun.

"Musim ini saya pikir LeBron akan jadi MVP liga. Mereka adalah tim nomor satu di wilayah barat serta bermain konsisten sepanjang waktu. Dengan usia yang sudah tua dan beban yang dipikulnya, LeBron berhasil keluar dari tekanan," ucap Lillard dikutip dari Yahoo! Sports.

Sementara itu, di usianya yang sudah mencapai 35 tahun, LeBron James mampu mencatatkan statistik mentereng dengan mencetak 25,7 poin, 10,6 assists, dan 7,9 rebound.

Nah, jika LeBron berhasil mengalahkan Giannis dalam perebutan MVP NBA, maka ia akan memiliki koleksi lima trofi yang setara dengan Michael Jordan.