Mengejutkan! Juara All-Star Dunk Contest Malah Jebolan Liga Kasta Kedua NBA

Senin, 20 Februari 2023 17:25 WIB
Penulis: Fahri Atilla | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Kyle Terada-USA TODAY Sports via REUTERS
Pemain Philadelphia 76ers, Mac McClung, memenangkan Dunk Contest dalan rangkaian NBA All-Star 2023. Foto: Kyle Terada-USA TODAY Sports via REUTERS. Copyright: © Kyle Terada-USA TODAY Sports via REUTERS
Pemain Philadelphia 76ers, Mac McClung, memenangkan Dunk Contest dalan rangkaian NBA All-Star 2023. Foto: Kyle Terada-USA TODAY Sports via REUTERS.

INDOSPORT.COM - Ada yang mengejutkan dalam gelaran NBA All-Star dunk contest tahun ini yang malah dimenangkan oleh Mac McClung sebagai pemain dari G-League.

G-League sendiri merupakan liga kasta kedua NBA yang berisi pemain-pemain yang tidak terlalu bagus untuk bisa menembus level liga tertinggi basket Amerika Serikat tersebut.

Namun, Mac McClung berhasil mengejutkan publik setelah berhasil memenangkan kontes dunk pada, Minggu (19/02/2023) kali ini.

Kontes dunk tahun ini sendiri dimeriahkan oleh empat orang yang sebenarnya mendapatkan respons negatif dari publik sehubungan dengan nama mereka yang tidak terkenal.

Mereka adalah Trey Murphy III, Kenyon Martin Jr., Jericho Sims, dan Mac McClung yang memang bukan pemain yang mencolok pada musim reguler NBA.

Meski begitu, performa dari keempatnya ternyata berbanding terbalik dengan ekspektasi publik yang sudah rendah, bahkan bisa dibilang mereka kembali memeriahkan gelaran tersebut.

Pasalnya, kontes dunk sendiri memang sudah kehilangan penggemarnya dan dianggap tidak lagi menarik pada beberapa tahun belakangan ini.

Bukan tanpa alasan, kontes dunk sendiri memang sudah bisa dibilang turun secara kualitas sehubungan dengan para pemain yang tidak lagi kreatif dalam percobaannya.

Dengan begitu, pertandingan mereka yang disebut mengembalikan kejayaan kontes dunk menjadi bukti betapa hebatnya keempat pemain tak dikenal tersebut.

Terutama Mac McClung yang merupakan jebolan G-League yang malah berhasil menjadi juara yang tentu menjadi tamparan tersendiri bagi para pemain NBA lain.