INDOSPORT.COM - Pebulutangkis ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal mengisyaratkan bahwa dirinya akan segara melepas masa lajang. Rencana tersebut dibeberkan jelang turnamen Thailand Open.
Hal itu diketahui dari postingan Instagram yang diunggah oleh tunangan Hafiz Faizal, Edot Arisna. Dalam postingan tersebut, Edot menunjukkan pas foto dirinya dan pas foto milik Hafiz dengan background warna biru.
"Bismillah Desember," tulis wanita asal Jepara itu dengan membubuhkan emoji love warna biru. Postingan itu mengisyaratkan jika Edot Arisna dan Hafiz Faizal segera melepas masa lajang.
Para netizen pun mendoakan agar rencana pernikahan keduanya bisa berjalan dengan lancar. Meski demikian, Edot belum membeberkan tanggal pasti dari pernikahannya dengan Hafiz.
Sebelumnya, pasangan romantis itu sempat mengunggah potret pre-wedding mereka. Hafiz Faizal dan Edot Arisna diketahui telah bertunangan pada Februari 2020 lalu.
Terlepas dari rencana pernikahannya, Hafiz saat ini juga tengah bersiap untuk mengikuti dua turnamen Thailand Open yang akan dilangsungkan pada 12-17 Januari dan 19-24 Januari 2021 mendatang.
Setelah itu Hafiz dan pasangannya di ganda campuran, Gloria Emanuelle Widjaja akan dihadapkan dengan turnamen World Tour Finals.